Halaman

Rabu, 29 April 2015

Donat Brownies Ubi Merah

Donat sudah umum dijadikan makanan cemilan di waktu santai. Ada ragam jenis donat yang kini banyak dikreasikan. Salah satunya donat brownies dipadukan dengan ubi merah yang memiliki banyak vitamin. Sudah tentu donat ini bisa dikatakan sehat.
Donat brownies ubi merah
Resep donat brownies ubi merah ini mudah lho untuk dibuat di rumah bersama buah hati tercinta. Berikut bahan-bahannya:
Bahan Membuat Donat Brownies Ubi Merah :
1.000 gram ubi merah, dikukus, dihaluskan
750 gram margarin
1.000 gram dark cooking chocolate, dipotong-potong
15 butir telur
500 gram gula pasir
250 gram tepung terigu protein sedang
125 gram cokelat bubuk
75 gram susu bubuk
2 1/2 sendok teh baking powder

Bahan Hiasan :
750 gram cokelat masak putih, dilelehkan
125 gram cokelat masak pekat, dilelehkan

Cara Membuat:
1. Panaskan margarin. Matikan api. Tambahkan potongan dark cooking chocolate. Aduk sampai larut. Tambahkan ubi. Aduk rata. Sisihkan dan biarkan mengental.
2. Kocok telur dan gula 2 menit sampai rata. Masukkan campuran margarin sedikit-sedikit sambil dikocok rata.
3. Tambahkan tepung terigu, cokelat bubuk, susu bubuk, dan baking powder sambil diayak dan dikocok perlahan.
4. Tuang adonan di loyang cetakan donat panggang yang dioles margarin.
5. Oven dengan api bawah suhu 180 derajat Celsius 25 menit sampai matang. Dinginkan.
6. Celupkan bagian atas donat ke cokelat masak putih. Coret- coret dengan cokelat masak pekat.
7. Hidangkan.

Sabtu, 25 April 2015

Sate Pisang Coklat Kacang

Pisang dan cokelat adalah kombinasi yang sempurna. Pisang yang harum dan lembut berpadu dengan manis pahit cokelat yang nikmat pasti cocok menjadi makanan ringan Anda.
Kali ini kita akan membuat resep yang seru, kreatif dan menarik dengan menggunakan pisang dan cokelat. Sate Pisang cokelat kacang, akan membawa Anda pada sensasi cemilan sehat yang manis, gurih dan sehat. Yuk cobain.
Pisang Tusuk Coklat Kacang
Bahan:
* 4 buah pisang dibelah 2 atau 3 tergantung panjangnya pisang.

* 8 ons cokelat dicacah dan dilelehkan
* 3 sdm kacang tanah matang dihancurkan
* Tusuk makanan

Cara Membuat:
* Tusuk pisang pada tusuk sate. Satu saja per tusuknya.

* Celupkan pisang pada cokelat leleh dan taburi kacang.
* Angin-anginkan sampai lapisan cokelat mengeras.

Selesai, sajikan pisang cokelat ini di sore hari atau untuk acara-acara spesial. Selamat mencoba

Senin, 06 April 2015

Pudding Mangga Lapi Bolu

Bosan sama pudding yang itu itu aja? Ini ada kreasi Pudding yang unik dan patut kamu coba, Pudding Mangga Lapis Bolu. Yuk langsung aja belajar cara membuat kreasi pudding mangga lapis bolu nya
PUDDING MANGGA LAPIS BOLU (1)
Bahan Bolu:
6 butir telur
125 gram gula pasir
1 sendok teh cakee mulsifier
100 gram tepung terigu
15 gram cokelat bubuk
100 gram margarin
Bahan Puding Mangga Lapis Bolu:

400 ml susu segar cair
125 gram gula pasir
½ bungkus agar-agar bubuk
1 sendok makan tepung maizena, cairkan dengan air
150 gram mangga manis, potong dadu kecil
2 bungkus mangga bubuk
1 putih telur, kocok sampai mengembang

Cara membuat Puding Mangga Lapis Bolu:
Bolu:
Campur margarin dan cokelat bubuk, masak dengan api kecil sampai mencair, lalu sisihkan
Campur telur dengan gula pasir dan cake emulsifier, kocok sampai mengembang dan kental. Masukkan tepung terigu dan juga margarin, lalu aduk sampai rata
Tuangkann adonan dalam cetakan berlumur margarin, lalu bakar dalam oven dengan suhu 175°C sampai matang. Kemudian angkat, dan biarkan sampai dingin.
Potong bolu ukuran loyang persegi panjang, atur pada cetakan, tusuk-tusuk dengan tusuk sate lalu sisihkan.

Puding:
Campur susu, gula, dan agar-agar. Masak sampai mendidih
Masukkan tepung maizena, masak sampai mengental, matikan api, lalu masukkan mangga dan aduk rata. Sisihkan dan biarkan sampai dingin.
Masukkan cairan agar-agar pada putih telur lalu aduk rata. Tuangkan adonan puding pada cetakan yang telah diisi dengan bolu sebanyak ¾ penuh, biarkan sampai sedikit mengeras.
Taruh potongan bolu, simpam dalam lemari es samapi puding mengeras
Potong-potong Puding Mangga Lapis Bolu dan siap untuk dihidangkan