Bahan:
1 bonggol bunga kol
2 buah wortel
3 buah sosi ayam
2 buah cabe merah besar
2 butir telur, kocok lepas
4 siung bawang merah
3 siung bawang putih
1 sdm tepung maizena
air matang
Cara Memasak:
- Cuci dan rendam bunga kol dalam air garam untuk membersihkannya.
- Potong wortel seukuran korek api
- Tumis bawang merah dan bawang putih serta cabe yang dipotong serong. Tambahkan air sedikit air.
- Masukkan sosis yang telah dipotong-potong.
- Menjelang matang, masukkan bunga kol. Siram dengan maizena yang sudah dilarutkan dengan air.
- Masukkan wortel, masak hingga empuk.
- Tuang kocokan telur, lalu aduk-aduk.
Siap disajikan. Paling enak dimakan dengan nasi putih panas dan kerupuk kampung nih. Selamat memasak.
Sumber: vemale.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar