Pepes Ayam
Bahan:
- 500 gr ayam (potong-potong, cuci)
- 100 gr daun kemangi (siangi, cuci)
- 6-8 lembar daun pisang
- Penyemat secukupnya
- 1000 ml air
- 3 sdm minyak goreng
Bumbu:
- 2 siung bawang putih (haluskan)
- 4 butir bawang merah (haluskan)
- 2 butir cabai rawit/sesuai selera (iris kasar)
- 1 sdt ketumbar (haluskan)
- 2 rsj kunyit (haluskan)
- 2 rsj lengkuas (memarkan)
- 1 batang serai (ambil bagian putihnya)
- 1 lembar daun salam
- 1 butir kemiri (haluskan)
- 1 sdm garam
- 3/4 sdm gula pasir
- Penyedap secukupnya
Cara membuat:
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus, lengkuas, serai, cabai rawit, dan daun salam sampai harum. Masukkan ayam, garam, gula, dan penyedap, aduk-aduk hingga ayam melunak. Masukkan 400 ml air, aduk hingga rata, biarkan mendidih.
- Masukkan daun kemangi. Aduk hingga rata. Angkat setelah air menyusut. Matikan api.
- Siapkan daun pisang, bungkus ayam satu per satu dengan daun pisang. Sematkan dengan penyemat.
- Didihkan 600 ml air dalam panci kukus. Kukus ayam selama ±12 menit. Angkat, sajikan.
Tumis Kangkung
Bahan:
- 2 ikat kangkung (siangi, cuci)
- 2 sdm minyak goreng
- 150 ml air
Bumbu:
- 2 siung bawang putih (iris)
- 4 siung bawang merah (iris)
- ½ butir tomat (iris)
- 3 buah cabai keriting merah (iris serong)
- 2 buah cabai rawit merah (iris serong)
- ½ sdt terasi
- ½ sdt garam
- ½ sdt gula merah
Cara membuat:
- Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Masukkan cabai, tomat, dan terasi. Masukkan kangkung, aduk hingga rata.
- Tuangkan air, masukkan garam, dan gula. Aduk hingga rata, masak selama ± 7 menit. Angkat, sajikan.
Sambal Terasi
Bahan:
- ½ sdt terasi (bakar)
- 1 siung bawang putih
- 2 buah cabai rawit merah
- ½ sdt garam
- ½ sdt gula merah
- ½ butir jeruk purut (peras)
Cara membuat:
- Ulek terasi, bawang putih, cabai, garam, dan gula hingga halus. Beri perasan jeruk purut.
- Sajikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar