Halaman

Senin, 07 September 2015

Seafood Kriuk


Bahan - Bahan

- 2 bh cumi

- 4 bh udang kupas dengan ekor
- 4 sdm air es
- 1 bks Sajiku® Tepung Bumbu
- 700 ml minyak goreng

Bahan pelengkap :
Saus sambal

Cara Memasak: 
  • Potong cumi menjadi 2 bagian,sisihkan. Tusuk cumi dan udang dengan tusukan sate, 
  • sisihkan. 
  • Buat adonan kering: masukkan Sajiku® Tepung Bumbu. 
  • Buat Adonan basah: larutkan 2 sdm Sajiku® Tepung Bumbu dengan 4 sdm air es.
  • Masukkan sate cumi dan udang ke adonan basah, gulingkan, angkat, lalu masukkan ke dalam adonan kering, gulingkan, remas-remas hingga keriting, ketuk, sisihkan.
  • Goreng cumi dan udang dalam minyak panas, masak hingga matang, angkat , Sajikan.

Trik Agar Cumi Tidak Alot

Seafood belum lengkap tanpa cumi! 
Tapi, mengolah cumi butuh trik khusus agar
tetap empuk saat dinikmati.
Kalau terlalu lama dimasak, cumi bisa jadi alot,
ini disebabkan karena cumi mengandung protein.
Berikut trik mengolah cumi:

1. Masak cumi dengan waktu singkat. Idealnya 

tiga menit saja. Jika terlanjur terlalu lama, 
maka masak terus cumi sampai 30 menit, 
agar dagingnya bisa kembali empuk.

2. Taburi cumi dengan soda kue dan biarkan

selama 15 menit , cuci bersih, lalu cumi siap diolah. 
Penambahan soda kue membuat cumi menjadi 
empuk dan lembut.
sumber: dapurumami.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar