Halaman

Minggu, 16 Maret 2014

Sambal Goreng Hati Kentang

Tambahan cabai giling berfungsi agar warna masakan lebih merah nan cantik serta menambah selera santap. 
 SAMBAL GORENG HATI KENTANG
Bahan
 
  • 1 kg kentang, dikupas, dipotong dadu kecil, dicuci bersih
  • ½ kg hati sapi dicuci bersih
  • 2 sendok makan cabai giling
  • 3 lembar daun salam
  • 100 gram kapri
  • 5 cabai merah besar dibuang bijinya, iris halus memanjang
  • 1 papan petai,  dikupas, belah dua, dibuang kulit arinya
  • Minyak Goreng

Ulek Halus
 
  • 10 butir kemiri
  • 5 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 10 cabai merah keriting
  • 10 cabai rawit merah
  Caranya :
  1. Goreng kentang dengan minyak banyak sampai berubah warna dan empuk. Tiriskan.
  2. Rebus hati sapi hingga bagian luar maupun dalamnya memadat dan tidak kenyal, angkat dan tiriskan. Potong dadu seukuran kentang. Sisihkan.
  3. Tumis bumbu halusbersama cabai giling hingga harum dan tidak berair, tambahkan daun salam, petai, cabai merah iris. Beri garam dan gula, cicipi. Masukkan kentang, hati sapi, dan kapri.
  4. Tambahkan 2 sendok makan air dari bumbu ulek, aduk rata.Masak hingga bumbu meresap ke dalam bahan-bahan dan kental, cicipi rasanya. Angkat dan sajikan
sumber: rasamasa.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar