Tahu Gimbal adalah Makanan khas Kota Semarang yang terdiri dari tahu goreng, rajangan kol mentah, lontong, taoge, telur, dan gimbal (udang yang digoreng dengan tepung) dan dicampur dengan bumbu kacang yang khas karena menggunakan petis udang. Gimbal adalah semacam bakwan goreng yang berisi udang.
Gimbal digoreng garing dengan perpaduan rasa yang pas antara gurih, manis, dan pedas. Sama seperti tahu atau lontong, gimbal dipotong-potong kecil-kecil dengan gunting khusus. Penasaran cara membuatnya, ini dia resepnya:
Bahan:
- 10 potong tahu pong yang belum digoreng, siap beli
- 2 buah tahu putih besar yang empuk, potong sebesar tahu pong
- 5 butir telur rebus, kupas, goreng, belah dua
Gimbal udang:
- 5 buah udang ukuran sedang
- 5 sdm tauge
- 1 gelas tepung terigu + 1 gelas air
- 2 sendok makan tepung beras
- 1/2 sdt gula pasir
- merica
- garam
- minyak goreng
Bumbu yang dihaluskan:
- 2 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 1/2 sdt ketumbar
Saus petis
- 2 sdm petis udang
- 5 sdm kecap manis
- 1 sdm air jeruk limau
- 1/2 gelas air panas
- 20 cabai rawit hijau (kalau suka), haluskan, sajikan terpisah
Bumbu halus:
- 2 siung bawang putih
- 1/2 cm kencur
- 2 sdm kacang tanah goreng
Acar:
- 1 buah lobak sedang, iris tipis
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt cuka
- 1 sdt gula pasir
Cara membuat:
1. Acar : Remas lobak iris dengan 1/2 sdt garam. Sisihkan 5 menit. Beri cuka dan gula. Aduk. Diamkan lagi 5 menit. Koreksi rasanya. Simpan di lemari pendingin.
2. Saus : Cairkan petis dan air panas. Setelah larut beri kecap manis, bumbu halus dan air jeruk limau. Koreksi rasanya.
3. Gimbal udang : Campur tepung terigu dan tepung beras. Beri air sedikit demi sedikit sampai menjadi adonan kental.
4. Masukkan bumbu yang dihaluskan, garam, merica dan gula pasir. Koreksi rasanya. Masukkan tauge dan udang. Goreng menjadi 5 gimbal. Tiap gimbal berisi 1 udang.
5. Terakhir goreng tahu.
6. Sajikan selagi panas bersama gimbal yang dipotong-potong, telur rebus goreng, saus petis dan acar lobak.
sumber: yahoo.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar