Bahan :
- 2 lembar roti tawar
- 100 ml susu cair
- 800 gr daging cincang
- 5 siung bawang putih
- 5 sdm bawang bombai cincang
- 2 butir telur
- 1 sdt merica bubuk
- ½ sdt pala bubuk
... - 1 sdm kaldu sapi bubuk
Saus :
- 2 sdm mentega
- 3 siung bawang putih cincang
- 1 sdt bawang putih bubuk
- 800 ml kaldu
- 5 siung bawang merah cincang
- 4 sdm saos tomat
- 4 sdm kecap manis
- 2 sdt garam
- 1 sdt merica bubuk
- 1 sdt pala bubuk
- 1 sdm kaldu bubuk
- 2 sdm larutan tepung maizena
Cara membuat :
- Masukkan cincangan bawang putih, bawang Bombay ke dalam daging yang
sudah digiling. Kemudian masukkan pala bubuk, garam, kaldu bubuk dan
roti yang dikasih susu. Campur dan uleni hingga bumbu merata. Masukkan
telur dan uleni kembali.
- Setelah adonan daging tercampur bumbu,
bentuk daging bulat memipih. Masukkan minyak ke wajan, kemudian panaskan
dan goreng daging hingga matang.
- Ambil wajan satu lagi, masukkan
sedikit minyak dan margarin, lalu masukkan bawang putih yang digeprek,
bawang Bombay, saus tomat, pala bubuk, kaldu bubuk dan kaldu cair.
Tambahkan kecap manis dan gula jawa. Setelah mendidih, masukkan daging
yang sudah digoreng tadi. Campur hingga bumbu meresap lalu angkat.
(sumber: dapoer cobek-global TV)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar